Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di wilayah Jawa-Bali diperpanjang dari 31 Agustus-6 September 2021

Evaluasi atas PPKM yang berlangsung 26-30 Agustus 2021 menunjukkan tren perbaikan situasi COVID-19 di tanah air dan membuat level PPKM turun di sejumlah wilayah, seperti jumlah kabupaten/kota yang menerapkan PPKM Level 4 turun dari 51 kabupaten/kota menjadi 25 kabupaten/kota di periode perpanjangan kali ini.

Sejumlah wilayah aglomerasi turun dan menerapkan PPKM Level 3, seperti Jabodetabek, Bandung Raya, Surabaya Raya, Malang Raya, Solo Raya, bahkan turun hingga Level 2 seperti Semarang Raya.

Tingkat positivity rate juga terus menurun dalam 7 hari terakhir, tingkat keterisian rumah sakit (BOR) untuk kasus COVID-19 semakin membaik, dan rata-rata BOR nasional sudah berada di sekitar 27 persen.

Ayo, bersama jaga agar kasus COVID-19 tidak naik lagi, ayo ikut vaksin, ayo disiplin protokol kesehatan.

Sumber foto @kominfojatim

Peta pembagian wilayah PPKM Level 4, Level 3 dan Level 2 di wilayah Jawa Timur menurut InMendagri Nomor 38 Tahun 2021 pada Senin (30/8/2021) malam.(Diskominfo:pb.cup/fa2)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *