Riuh Gema Takbir Sambut Hari Kemenangan di Masa Pandemi Covid-19

Seruan takbir mulai bergema, tanda usainya bulan ramadhan. Seluruh masyarakat umat muslim menyambut Hari Raya Kemenangan Idhul Fitri 1442 H.

Meski tidak ada kegiatan takbir keliling karena adanya larangan dari Pemerintah Kabupaten Magetan, tak berarti takbir tak ramai berkumandang. Mulai magrib, Rabu (12/5), terdengar seruan mengagungkan kebesaran Allah dari speaker di beberapa masjid dan mushola di Magetan. Sesuai Surat Edaran, Pemerintah Kabupaten Magetan masih mengijinkan takbir dilaksanakan di masjid dan mushola dengan pembatasan sebesar 10% dari kapasitas dan dilakukan protokol kesehatan yang ketat, dan tetap menjaga ketentraman umum.

Takbir bergema tanda sambut hari kemenangan. Namun tetap waspada, kita juga harus menang melawan covid-19. Taati kebijakan pemerintah dan selalu terapkan 5 M.

Taqabbalallahu minna wa minkum, shiyamana wa shiyamakum, taqabbal Ya Karim. Selamat Idul Fitri 1442H. Mohon maaf lahir batin.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *