Setetes Darah, Seberkas Kehidupan: Donor Darah HUT ke-54KORPRI Magetan Sambut Penuh Semangat Kemanusiaan

Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-54 Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI), Dewan Pengurus KORPRI Kabupaten Magetan menggelar aksi sosial donor darah yang berlangsung selama tiga hari, mulai Senin (24/11/25) hingga Rabu (26/11/25) di UDD PMI, Jl. MT Haryono, Magetan. Kegiatan ini mengusung tema “Setetes Darah, Secercah Kehidupan” sebagai wujud nyata kepedulian ASN di lingkungan Pemkab Magetan terhadap sesama.

Di hari pertama pelaksanaan, antusiasme para Aparatur Sipil Negara (ASN) sudah terlihat tinggi. Hingga berita ini ditulis pada Senin siang, (24/11/25) panitia mencatat sudah terkumpul sebanyak 11 kantong darah dari para pendonor yang hadir. Jumlah ini diperkirakan akan terus bertambah mengingat kegiatan masih berlangsung hingga dua hari ke depan.

Salah satu ASN yang berpartisipasi adalah Ervan, PNS dari Kecamatan Poncol. Dengan wajah sumringah, Irvan Setyawan mengungkapkan rasa senang dan bangganya bisa menjadi bagian dari kegiatan sosial ini.
“Saya merasa senang dan bangga sekali bisa ikut donor darah dalam rangka HUT KORPRI ini. Ini kesempatan baik bagi kami para ASN untuk menunjukkan kepedulian. Bisa membantu sesama yang membutuhkan darah itu rasanya luar biasa. Semoga setetes darah yang kami berikan bisa berguna bagi orang lain yang membutuhkan,” ujar Irvan penuh semangat.

Kegiatan donor darah ini merupakan salah satu dari serangkaian agenda KORPRI Magetan dalam memeriahkan HUT ke-54. Aksi kemanusiaan ini juga sekaligus mendukung upaya Palang Merah Indonesia (PMI) Magetan dalam menjaga ketersediaan stok darah di Kabupaten Magetan.(Diskominfo/fa2)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *