#SobatKom
Sungkem memiliki arti sujud atau rasa bakti. Sungkeman merupakan tradisi yang dilakukan oleh orang yang lebih muda terhadap orang yang lebih tua, tujuannya adalah sebagai symbol rasa hormat dan permintaan maaf.
Mungkin tahun ini tradisi sungkem dengan orang tua dikampung tidak dapat dilakukan, namun bukan berarti kita melupakan makna dari proses sungkeman tersebut, silahturahmi harus tetap ada dengan cara menggunakan aplikasi video call seperti whatsapp, skype dan aplikasi video call lainya.
Anda bisa meminta maaf dengan bertatap muka langsung kepada orang tua dikampung dengan aplikasi video call, walaupun akan terasa berbeda rasanya, namun bisa sedikit mengobati rasa rindu kamu bertemu dengan keluarga.
Selain melakukan video call secara langsung untuk meminta maaf, anda bisa melakukan hal lain yang dapat membuat orang tua dikampung menjadi senang seperti mengirim ucapan selamat lebaran dalam bentuk video lalu dikirim kepada orang tua dikampung, tentunya dengan cara-cara yang kreatif sehingga menjadi kesan tersendiri bagi orang tua yang melihatnya.
Tidak adanya tradisi sungkem mungkin akan mengurangi moment disaat hari raya, namun ditengah pandemi virus Covid-19 ini keselamatan keluarga jauh lebih penting. Rasa rindu dan kangen saat ini bisa terbantu dengan adanya teknologi video call, sehingga kamu bisa tetap melakukan silahturahmi dengan keluarga.(Diskominfo/pb.ryz/dok.cup/tos)