Legenda Karateka Indonesia Hadiri Kejurda FORKI 2022 di Magetan

Legenda Karateka Indonesia Hadiri Kejurda FORKI 2022 di Magetan

Legenda Karateka Indonesia, Umar Syarief, hadir pada Kejurda FORKI 2022 yang digelar di Gor Ki Mageti, Magetan, pada Minggu (11/9/22). Umar Syarief, atlet asal Jawa Timur tersebut pernah meraih beberapa prestasi, di antaranya SEA Games 1997, 1999, 2001, 2003, 2004, 2005, dan 2009. Selain itu ia juga pernah mendapatkan medali Emas PON pada tahun 2000 dan 2008.

Saat ini, Umar berdomisili di Swiss, Eropa, bersama dengan keluarganya. Dari Swiss, dirinya secara khusus datang ke Magetan untuk memberikan motivasi dan semangat kepada para atlet Karate yang sedang berjuang dalam Kejurda FORKI 2022. Dijumpai oleh Diskominfo di sela-sela aktivitasnya menyaksikan pertandingan, Umar mengungkapkan apresiasinya terhadap Magetan. “Jadi, turnamen hari ini di Magetan itu sangat luar biasa. Inilah saatnya kita memberikan pembinaan ke seluruh Kabupaten/Kota,” ujarnya.

Bagi sang Legenda Karate Indonesia tersebut, mindset menjadi hal yang penting bagi kelanggengan karir sebagai atlet. Bila ingin menjadi atlet profesional, kita harus tau langkah yang harus ditempuh. “Saya berlatih ya untuk diri saya, untuk keluarga, dan perguran. Sama dengan di Eropa, mereka tidak dituntut, mereka mandiri dalam artian ‘Saya harus latihan’ bukan ‘You must training’, mereka harus tau kalau ‘latihan adalah kebutuhan saya’, mindset-mindset seperti ini yang harus ditanamkan,” tutur Umar.

Umar juga mengatakan, bahwa frekuensi pertandingan sangatlah penting untuk meningkatkan kualitas dan jam terbang atlet Karate. Ia mengacu pada sistem latihan dan sparing yang pernah ia lakukan di Eropa. Selain itu dirinya juga berharap bahwa dengan adanya turnamen Kejurda FORKI ini akan muncul atlet-atlet dari Magetan yang akan menuju tingkat nasional bahkan dunia.

“Saya harap, dengan adanya kegiatan seperti ini mereka mau berlatih lebih keras lagi, karena pasti dia bukan hanya stop di sini saja, mungkin dia akan lebih seperti ke tim-tim besar, kejuaraan nasional, PON, dan sebagainya. Intinya, berlatih terus, jangan menyerah, jangan pernah putus asa, never give up!” tambahnya.(Diskominfo :kontrib.fin/ fa2 / IKP1)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *