Bupati Magetan. Suprawoto buka sosialisasi Kepalang Merahan Pengurus PMI Prop Jatim Cab.Magetan,hadir pula dalam acara ini perwakilan PMI Jawa Timur, Kepala OPD terkait, seluruh Camat Se Kabupaten Magetan dan PMI Magetan. Acara diselenggarakan di Pendopo Surya Graha, Sabtu. (19/12/2020).
Bupati Magetan Dr. Drs. Suprawoto. SH. M.Si menegaskan terima kasih atas segala bantuan dan perhatian yang diberikan kepada kami PMI Magetan semoga dapat mendorong kita semua bekerja dan berbuat lebih baik lagi demi tugas kemanusiaan. Kalau berbicara tentang PMI ini sudah tidak asing lagi, karena saya pernah menjadi pengurus PMI di Jawa Timur. Saya sangat mensuport kepada semua yang telah bergabung di PMI ini merupakan kumpulan “orang-orang gila” karena setiap harinya selalu memikirkan tugas kemanusiaan setiap harinya dari hati dan nuraninya. PMI tidak hanya tentang donor darah bahkan sekarang ini kalau ada bencana alampun PMI juga selalu membantu masyakarat semua karena misinya demi kemanusiaan, tambahnya.
Suprawoto mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada PMI Magetan atas dedikasi kerja yang luar biasa apa lagi pada waktu pandemi covid-19 ini.
Ketua PMI Kabupaten Magetan Dr. Drs. Bambang Trianto. MM menyampaikan, untuk meningkatkan pengetahuan dan sumberdaya manusia bagi pengurus PMI sehingga PMI makin dikenal dan dicintai masyarakat. Dalam situasi pandemi covid 19 di Magetan PMI tetap berjuang dan melaksanakan program-program yang telah ditetapkan tentunya dengan protokol kesehatan.