Pj Bupati Magetan Buka Seminar Personal Transformation Program

Pj Bupati Magetan Buka Seminar Personal Transformation Program

.

Sahabat Prokopim,

Tuntutan dunia profesional saat ini bukan hanya sumber daya yang unggul dalam aspek hard skill tapi juga piawai dalam aspek soft skills-nya. Personal Transformation Program adalah program yang dikemas khusus untuk pengembangan potensi dalam diri dengan penggabungan aspek IQ, EQ, dan SQ.

.

Guna meningkatkan potensi SDM dengan soft skill dan hard skill yang mumpuni, pemerintah Kabupaten Magetan melalui Badan Kepegawaian Daerah (BKD) menggelar acara Seminar Personal Transformation Program bagi Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Camat, Kepala Pelaksana BPBD, Direktur RSUD, DAN Kepala Bagian pada Sekretariat Daerah di Lingkup Pemerintah Kabupaten Magetan, bertempat di Grand HAP Kintamani, Sarangan, Senin (18/12/2023).

.

Acara dibuka oleh Pj.Bupati Magetan Hergunadi, dengan menghadirkan trainer dari Accelerated Transformation Consulting International (ACT), Heidy Akhadi.

.

Kepala BKD Magetan Masruri menyampaikan, tujuan seminar ini untuk mendorong terciptanya kepemimpinan transformasional atau Transformational leadership di lingkungan Pemerintah Kabupaten Magetan. Serta mengimplementasikan core value ASN Berakhlak secara maksimal.

.

Pj Bupati Magetan Hergunadi dalam arahannya berharap seluruh pimpinan perangkat daerah menjadi pemimpin yang transformasional.

” Melalui seminar ini kita bisa merefleksikan diri dan mendapatkan pencerahan bagaimana mengevaluasi diri, serta outputnya bisa membawa diri kita sebagai leader atau pemimpin. Dan kami ingin semua pimpinan perangkat daerah menjadi pemimpin yang transformasional serta tidak berhenti dan tidak berpuas diri dengan yang sudah ada, ” terangnya.

.

Pj Bupati juga menambahkan seluruh OPD tetap fokus pada penanganan program prioritas dan lebih berinovasi.

” Saya  juga mohon untuk fokus pada  penanganan Penurunan Stunting, pengangguran, kemiskinan ekstrem, dan investasi. Serta lebih berinovasi dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,”imbuhnya.

(Prokopim/edh/be/KD1).

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *