Magetan Creative Hub, Layani Pendampingan OSS

Magetan Creative Hub, Layani Pendampingan OSS

Sekretariat MCH, hari ini terima kedatangan Suyono, direktur Bumdes Desa Pesu Kecamatan Maospati. Suyono datang sendiri ke sekertariat MCH yang berada di lingkungan Dinas Komunikasi dan Informatika, untuk berkonsultasi dan mendaftar ijin online OSS Bumdes. Senin,( 10/4/23).
“ Awalnya tahu keberadaan MCH dari group whatsapp bumdes se Kab. Magetan, karena ingin konsutasi secara langsung terkait bumdes, sekalian ingin didampingi waktu mendaftar OSS” ungkap Suyono. Selain itu juga ingin dibantu didampingi proses sertifikasi produk halal, tambahnya.
Ismail, anggota MCH yang hari ini sedang bertugas, lalu menjelaskan dan mendampingi Suyono untuk mendaftar OSS dan lakukan Pendaftaran Sertifikasi Halal, “ Kami dampingi, dan bantu dalam pengurusan ijin online via OSS, namun masih ada berkas yang belum lengkap, untuk pendaftaran sertifikasi halalnya juga sama, masih ada berkas yang kurang”, ungkap Ismail.
Sekretariat MCH, memang terbuka untuk masyarakat magetan yang ingin menyalurkan kegiatan ekonomi kreatifnya, termasuk untuk UMKM. Di MCH pelaku usaha ekonomi kreatif bisa dibantu untuk design produk, bagaimana digital marketingnya , bahkan sampai pembuatan website ataupun designnya.(Diskominfo / fa2 / IKP1)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *