Magetan -Laporan situasi dan prediksi Epidemi Covid 19 di Kabupaten Magetan digelar di Ruang Pertemuan Ki Mageti Pemkab Magetan, Rabu (15/07/2020).
Rapat evaluasi dipimpin oleh Bupati Magetan Dr. Drs. Suprawoto SH.M.Si didampingi Wakil Bupati Magetan, Ketua DPRD Kab Magetan, Komandan Kodim 0804 Magetan, Kapolres Magetan dan diikuti seluruh OPD terkait.
Dalam rapat tersebut Bupati membagi Tim Pembina dan Monitoring Wilayah Pencegahan Covid 19 di Kabupaten Magetan dalam 11 wilayah tugas, hal tersebut dilakukan agar pembinaan yang dilakukan agar lebih efektif, disamping Kabupaten Magetan memiliki ODP yang masih berfluktuasi dan PDP yang masih cukup tinggi.
Anjuran pemakaian masker dengan benar juga menjadi pembahasan penting dimana pemakaian masker jangan turun ke dagu karena bisa menyebabkan mulut dan hidung terpapar virus, bakteri atau kuman, dan melepas masker bila akan makan dan minum ditambah protokol kesehatan di dalam ruangan dengan ventilasi udara bila diruangan berisi banyak orang, dan jangan berlama-lama didalam ruangan yang berisi banyak orang.